Main Area

Main

Pemkab Muba Bakal Gelar Seminar Neuroparenting bagi Tenaga Pendidik

pemkab-muba-bakal-gelar-seminar-neuroparenting-bagi-tenaga-pendidik-muba229o01568808541.jpg

Rapat Persiapan Seminar Neuroparenting di Ruang Rapat Wiyata Dikbud Kabupaten Muba, Rabu (18/9/2019).

SEKAYU- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) akan menggelar Seminar Neuroparenting "Pengasuhan Anak Berbasis Kinerja Otak" pada Rabu 25 September 2019 mendatang.

Demikian disampaikan Kepala Disdikbud Kabupaten Muba, Musni Wijaya SSos MSi pada Rapat Persiapan Seminar Neuroparenting di Ruang Rapat Wiyata Dikbud Kabupaten Muba, Rabu (18/9/2019).

"Tujuan digelarnya seminar ini untuk memberikan pengetahuan orang tua tentang pengasuhan anak dengan berpedoman pada tahapan tumbuh kembang otak anak. Kemudian memberi pengetahuan orang tua tentang aktivitas otak yang berhubungan dengan pengasuhan anak. Serta memberi pengetahuan orang tua tentang cara mengasuh otak anak agar otaknya tumbuh dan berkembang secara sempurna,"jelasnya.

Dikatakan Musni, acara seminar Neuroparenting akan mendatangkan narasumber Dr Amir Zuhdi, merupakan dokter yang mempelajari ilmu otak dan prilaku manusia. Kemudian beliau juga Deklarator IMS (Indonesia Neuroscience Society), penggagas Neuroscience For Life_konsep hidup berbasis otak sehat, pendiri Neuronesia_komunitas neurosains Indonesia.

"Selain itu juga beliau merupakan pendiri Neuroparenting Indonesia dan memiliki pengalaman melatih nourosains praktis (Neuroparenting, Neuroteaching dan Neuroleadership) di beberapa lembaga baik pemerintah maupun swasta di indonesia,"bebernya.

Untuk target peserta seminar berjumlah 600 peserta, dengan kategori Guru PAUD, TK, SD, SMP dan SMA/Sederajat serta para orang tua.

Sementara itu perwakilan peserta rapat persiapan yang hadir, Plt Kabag Umum Setda Muba Seprizal mengungkapkan pihaknya siap untuk mendukung kesuksesan berlangsungnya acara seminar Neuroparenting yang akan dilaksanakan di Opproom Pemkab Muba.

"Kami akan berkoordinasi dengan Disdikbud Muba untuk persiapan acara tersebut,"ujarnya(ril)


Baca Juga :
Harumnya Sabun Serai asal Mendis Bayung Lencir
Ratusan Keluarga Korban Pembunuhan Sadis di Mangsang Datangi Polres Muba, Minta Segera Ringkus Pelaku Yang Masih Berkeliaran
Tuntas, Pj Bupati Apriyadi Buat Semua Daerah di Muba Dialiri Listrik
Pelanggan MEP di 14 Kecamatan akan Segera Beralih ke Jaringan PLN
PJ Bupati Apriyadi Buka Program Kuliah Gratis di Universitas Telkom Bandung, Ini Syarat dan Jadwalnya
Kaget Nenek Suhartini, Rumahnya Dipasang Listrik oleh Pj Bupati Apriyadi
Pemkab Muba Terus Gencar Kendalikan Inflasi dengan Operasi Pasar di Bulan Ramadan

Komentar Anda ?
Advertisment
2017 Mubaonline PT PERUSAHAAN MEDIA ONLINE (PERMIO)